Lentera Kehidupan – 27 Mei 2016
Disiarkan di Stasiun Televisi Cinta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib; 22.15 wib
滴水聚愛共伸援
Menghimpun Cinta Kasih untuk Menyalurkan Bantuan
Sinopsis:
Di Turki, diadakan Konferensi Tingkat Tinggi Kemanusiaan Dunia untuk pertama kalinya pada tanggal 23 dan 24 Mei. Konferensi ini dihadiri oleh lebih dari 60 orang kepala negara dan perwakilan dari lebih dari 100 negara. Tujuan diadakannya konferensi ini adalah mencari cara untuk menolong orang-orang yang terkena dampak bencana di seluruh dunia. Tzu Chi juga diundang untuk menghadiri konferensi tersebut. Master sangat berharap perwakilan dari setiap negara dapat menyadari bahwa hanya dengan semua orang mencapai kesepahaman dan kesepakatan serta bertindak bersama, barulah Bumi bisa terselamatkan dan dunia bisa aman dan tenteram. Kini, pengungsi ataupun korban bencana yang membutuhkan bantuan darurat di seluruh dunia telah melebihi 125 juta orang. Meski demikian, dengan populasi manusia yang lebih dari tujuh miliar orang, jika setiap orang dapat bersumbangsih, sekalipun hanya setetes air, maka orang yang membutuhkan akan tertolong.
Pada tanggal 25 Mei 2011, Master pertama kalinya mengimbau orang-orang cukup makan 80 persen kenyang dan menyisihkan 20 persen untuk menolong sesama. Jika semua orang dapat bertindak bersama, maka banyak orang yang akan tertolong. Kapan dan di mana pun berada, kita hendaknya bekerja sama dengan harmonis, hidup berdampingan, dan mengasihi semua orang di dunia ini. Jika bisa demikian, maka segala penderitaan akan berakhir.
Di Ekuador yang merupakan negara yang masih asing bagi insan Tzu Chi, mereka mempraktikkan semangat ajaran Buddha dan mengembangkan kekuatan cinta kasih untuk menolong para korban gempa. Mereka terlebih dahulu mengajak warga setempat membersihkan sebuah gereja karena merasa bahwa warga membutuhkan keyakinan sebagai sandaran. Setelah membersihkan gereja, barulah mereka membersihkan tempat lain. Akibat gempa, banyak bangunan yang rusak atau rata dengan tanah, termasuk gedung-gedung sekolah. Karena itu, selain mencari cara untuk menolong orang yang menderita, insan Tzu Chi juga akan memulihkan sarana pendidikan setempat.
Inti sari Lentera Kehidupan_tayang 27 Mei 2016:
人道援助共行動
Bekerja sama untuk memberikan bantuan kemanusiaan
節省二分齊救苦
Menghemat 20 persen untuk menolong sesama
以工代賑啓生機
Memulihkan sendi kehidupan warga dengan program bantuan lewat pemberian upah
尊重宗教助清理
Membantu membersihkan sebuah gereja dengan penuh rasa hormat
Youtube dengan Bahasa Indonesia Subtitle : https://youtu.be/igmN42lRVBg
Youtube with English Subtitle :