Lentera Kehidupan – 5 Desember 2015
Disiarkan di Stasiun Televisi Cinta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib

捐髓救人‧勤修福慧
Mendonorkan Sumsum Tulang, Membina Berkah dan Kebijaksanaan

Sinopsis:
Pada lebih dari 20 tahun yang lalu, Tzu Chi mulai menggalang donor sumsum tulang demi menyelamatkan para pasien dengan transplantasi sumsum tulang. Sebelum melakukan hal ini, Master sudah terlebih dahulu mencari tahu hingga yakin bahwa cara ini dapat menyelamatkan orang tanpa membahayakan kesehatan sang donor. Banyak pasien yang telah terselamatkan karena menjalani transplantasi sumsum tulang.

Seorang penderita leukemia akut bernama Zhang Ying-kai berhasil menjalani transplantasi sumsum tulang berkat bantuan Tzu Chi. Selain menyelamatkan nyawanya, Tzu Chi juga memberikan bantuan berupa dana kepada keluarganya. Meski masih dalam penyembuhan, Bapak Zhang juga mendedikasikan diri untuk melakukan daur ulang.

Seiring berlalunya waktu, setiap orang akan mengalami penuaan. Penuaan merupakan hukum alam. Meski sudah lanjut usia, setiap orang hendaknya memanfaatkan tubuh mereka dengan baik. Jika berkesempatan untuk bersumbangsih, janganlah dilepaskan begitu saja. Yang lebih penting adalah menjaga kesehatan batin.

Inti sari Lentera Kehidupan_tayang 05 Desember 2015:

捐髓救人己無損
Mendonorkan sumsum tulang dapat menyelamatkan orang tanpa merugikan diri sendiri

受髓重生情誼深
Resipien sumsum tulang memperoleh hidup baru dan menjalin jodoh mendalam dengan Tzu Chi

老當益壯勤修福
Giat menciptakan berkah saat masih sehat meski sudah lanjut usia

匯聚大愛助蒼生
Menghimpun cinta kasih untuk menyelamatkan semua makhluk


Youtube dengan Bahasa Indonesia Subtitle : https://youtu.be/8_Xn0IDfpko

Youtube with English Subtitle : http://bit.ly/1OK24XA

www.lenterakehidupan.com