Lentera Kehidupan – 7 Maret 2016
Disiarkan di Stasiun Televisi Cinta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib
邁向覺有情之路
Menapaki Jalan Cinta Kasih Berkesadaran
Sinopsis:
Di Serbia, seorang wartawan sangat tersentuh melihat sumbangsih insan Tzu Chi. Akhirnya, dia tidak bisa menahan diri dan mulai membantu insan Tzu Chi memindahkan barang bantuan. Ketulusan kasih sayang insan Tzu Chi sungguh membuat orang tersentuh. Meski kini banyak perbatasan negara yang ditutup sehingga para pengungsi tidak bisa menjangkau Serbia, tetapi insan Tzu Chi terus mencurahkan perhatian kepada para pengungsi yang berada di Serbia. Setiap hari, insan Tzu Chi di sana harus menghadapi situasi yang berbeda-beda.
Di Guatemala, wali kota di sebuah wilayah pegunungan sangat khawatir karena sekolah setempat kekurangan sumber daya. Karena itu, beliau pun meminta bantuan kepada insan Tzu Chi. Insan Tzu Chi sudah bergerak untuk memahami kondisi setempat. Pada saat yang sama, insan Tzu Chi juga mengantarkan bahan pelajaran, tas, alat tulis, dan lain-lain ke sekolah. Inilah bantuan pertama yang telah Tzu Chi berikan di sana. Selain itu, insan Tzu Chi juga menginspirasi cinta kasih anak-anak dengan semangat celengan bambu. Mereka memberi tahu anak-anak bahwa setiap orang dapat menolong sesama.
Dalam Konferensi TIMA di Filipina, ada beberapa pasien penerima bantuan yang hadir untuk berbagi kisah mereka, yakni tiga pasang anak kembar siam, seorang anak muda yang semula hampir tidak bisa melihat, dan seorang gadis berusia 18 tahun yang dahulu menderita tumor. Mereka semua berasal dari keluarga kurang mampu. Berkat TIMA, kehidupan mereka dapat berubah. Di Tzu Chi, terdapat banyak kekuatan cinta kasih dari para tabib agung dan Bodhisattva. Insan Tzu Chi dari lebih dari 50 negara menapaki jalan yang sama, yakni jalan cinta kasih berkesadaran.
Inti sari Lentera Kehidupan_tayang 07 Maret 2016:
重重難關巧應變
Menghadapi berbagai rintangan dan perubahan dengan cekatan
至誠送暖撼人心
Ketulusan dalam memberikan bantuan menggerakkan hati orang lain
瓜國窮鄉予希望
Membawa harapan
bagi warga kurang mampu di Guatemala
現身見證人醫情
Menyaksikan kasih sayang dokter TIMA lewat pasien penerima bantuan Tzu Chi
Youtube dengan Bahasa Indonesia Subtitle : https://youtu.be/QM0hcbKMNDU
Youtube with English Subtitle :
www.lenterakehidupan.com