Lentera Kehidupan – 13 Januari 2016
Disiarkan di Stasiun Televisi Cinta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib
禮讚白袍守護愛
Memuji Para Dokter yang Melindungi Cinta Kasih
Sinopsis:
Seorang pasien di RS Tzu Chi Taipei, Bapak You, telah sembuh dan dapat berkumpul kembali bersama keluarganya. Keluarganya mengungkapkan rasa terima kasih mereka kepada Master, para dokter, dan staf medis di RS Tzu Chi Taipei. Berkat kerja keras para tenaga medis, barulah Bapak You bisa terselamatkan dan keluarganya dapat kembali merasakan kebahagiaan dan kegembiraan.
Pada akhir pekan, para staf RS Tzu Chi Taipei sering menuju wilayah pegunungan dan pedesaan yang tidak memiliki sarana pengobatan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan, mengadakan baksos kesehatan, memberikan penyuluhan sanitasi, dan lain-lain. Para staf di setiap RS Tzu Chi selalu melindungi kesehatan dan kehidupan para pasien dengan penuh cinta kasih.
Pada bulan Juni lalu, insiden ledakan di Ba-xian Water Park telah membuat banyak anak muda terluka. Meski yang terluka adalah tubuh orang lain, tetapi para tenaga medis di RS Tzu Chi yang mengobati mereka juga turut merasakan penderitaan mereka. Bahkan, saat tidur pun, para tenaga medis memimpikan para pasien luka bakar yang berteriak kesakitan. Para tenaga medis juga tidak bisa tidur nyenyak. Meski demikian, mereka terus bekerja keras untuk meringankan penderitaan para pasien. Para pasien luka bakar juga mengungkapkan rasa terima kasih mereka kepada para tenaga medis.
Inti sari Lentera Kehidupan_tayang 13 Januari 2016:
搶救生命不辭苦
Menyelamatkan kehidupan pasien tanpa takut bekerja keras
往診衛教守護愛
Memberikan pelayanan kesehatan dan penyuluhan sanitasi dengan penuh cinta kasih
人傷我痛愛膚傷
Turut merasakan penderitaan pasien dan merawat pasien dengan penuh cinta kasih
虔誠祝福迎吉祥
Berdoa dengan hati yang tulus semoga tahun ini penuh kebaikan
Youtube dengan Bahasa Indonesia Subtitle : https://youtu.be/1FD8I9JAYzg
Youtube with English Subtitle : http://bit.ly/1Pqz575
www.lenterakehidupan.com