Lentera Kehidupan – 16 Januari 2016
Disiarkan di Stasiun Televisi Cinta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib
臺灣之寶心不老
Bodhisattva Lansia Memiliki Hati yang Murni
Sinopsis:
Di Taiwan, ada banyak relawan daur ulang yang melindungi bumi, bahkan relawan lansia pun tidak ketinggalan. Mereka giat bersumbangsih bagi dunia dengan penuh cinta kasih. Berkat para relawan daur ulang, kesehatan bumi dapat terjaga dan dunia dapat aman dan tenteram. Jika dunia aman dan tenteram, maka generasi-generasi di masa mendatang juga dapat hidup aman dan tenteram.
Dalam acara Pemberkahan Akhir Tahun di Sanchong, para relawan lansia mendoakan Master semoga panjang umur dan sehat selalu. Master juga mendoakan para relawan semoga panjang umur dan sehat selalu. Master barharap para relawan bukan hanya memiliki tubuh yang sehat, tetapi juga memiliki pikiran yang sehat.
Orang yang melakukan daur ulang dapat memiliki tubuh dan pikiran yang sehat serta bebas dari kerisauan. Ini karena mereka terus berkumpul dengan orang yang baik, orang yang ingin melindungi bumi, dan orang yang senantiasa bertutur kata baik dan berbuat baik. Bagi para lansia, kegiatan daur ulang membuat mereka gembira dan merasa bahwa diri mereka masih berguna meski sudah lanjut usia. Jadi, kegiatan daur ulang merupakan sebuah ladang pelatihan yang dapat dimanfaatkan untuk melindungi bumi.
Inti sari Lentera Kehidupan_tayang 16 Januari 2016:
環保菩薩護地球
Bodhisattva daur ulang melindungi bumi
身心健康無煩惱
Memiliki fisik dan batin yang sehat serta bebas dari kerisauan
人人付出真誠愛
Setiap orang bersumbangsih dengan cinta kasih yang tulus
臺灣之寶心不老
Bodhisattva lansia memiliki hati yang murni
Youtube dengan Bahasa Indonesia Subtitle : https://youtu.be/TPOb_kFmOi8
Youtube with English Subtitle : http://bit.ly/1SrePbF
www.lenterakehidupan.com