Lentera Kehidupan – 13 September 2015
Disiarkan di Stasiun Televisi Cnta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib

見證慈悲膚苦難
Menyaksikan Cinta Kasih dan Welas Asih

Sinopsis:
Tanggal 9 September lalu, di Kompleks Tzu Chi Guandu diadakan acara ramah tamah keluarga korban ledakan. Banyak korban yang berbagi penderitaan mereka saat menjalani pengobatan serta memberi semangat kepada korban lainnya. Pascaledakan, relawan Tzu Chi segera bergerak untuk mencurahkan perhatian bagi keluarga korban serta membantu para dokter di setiap rumah sakit agar dapat berfokus memberikan pengobatan.

Salah seorang korban luka bakar, Bapak Liu yang sudah sembuh kini kembali mencurahkan perhatian dan memberi semangat bagi korban luka bakar lainnya. Dia juga sangat berbakti kepada orang tuanya dan tidak berharap orang tuanya mengkhawatirkan kondisinya.

Master mengimbau setiap orang untuk bekerja sama memberi dukungan, membuka hati, dan membentangkan jalan kebahagiaan bagi para korban ledakan agar mereka dapat melakukan sesuatu sesuai dengan kemampuan masing-masing. Asalkan mereka dapat sembuh, maka tiada hal yang tidak bisa mereka lakukan selama mereka memiliki keterampilan.

Inti sari Lentera Kehidupan_tayang 13 September 2015:

回首塵爆心難捨
Mengenang kembali perjalanan sulit pascaledakan di Taiwan

醫護志工同體悲
Tenaga medis dan relawan turut merasakan penderitaan korban luka bakar

以愛研發迎陽光
Pengembangan pakaian kompresi membawa harapan bagi para pasien

誠願康復化力量
Mengubah pikiran positif menjadi kekuatan untuk bertahan hidup

Bahasa Subtitle : http://bit.ly/1gtHvjl

English Subtitle : http://bit.ly/1Kjegft

Lentera Kehidupan