Lentera Kehidupan – 6 November 2020
Disiarkan di Stasiun Televisi Cinta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib; 22.15 wib
菩薩同伴益群生
Bodhisattva Membawa Manfaat bagi Semua Makhluk
Sinopsis:
Tubuh kita diberikan oleh orang tua. Untuk membalas budi orang tua, kita hendaknya memanfaatkan tubuh kita untuk membawa manfaat bagi orang-orang. Dalam hidup ini, kita menciptakan berkah atau karma buruk? Jika kita bersumbangsih bagi semua makhluk, berarti kita menciptakan berkah. Genggamlah waktu untuk memupuk berkah, jangan sekadar mengikis karma buruk.
Saat ada baksos kesehatan, para dokter TIMA rela menutup klinik mereka untuk menjangkau pedesaan dan pegunungan demi bersumbangsih bagi pasien yang membutuhkan. Sebelum mengenal Dharma, mereka mungkin hanya berpikir untuk menghasilkan uang dan menghidupi keluarga. Kini, setelah mengenal Dharma, mereka tahu untuk membalas budi luhur Buddha karena jiwa kebijaksanaan mereka telah bertumbuh. Dengan menjadi relawan medis, mereka bisa berbagi banyak kisah yang bernilai dari pengalaman pribadi mereka.
Lebih dari 2.500 tahun yang lalu, Buddha mengajari orang-orang untuk menapaki Jalan Bodhisattva. Demikianlah yang dilakukan oleh para insan Tzu Chi selama ini. Mereka telah membentangkan Jalan Bodhisattva di seluruh dunia. Pada masa pandemi seperti ini, jika tidak memiliki relawan di berbagai negara, Tzu Chi akan sulit untuk menyalurkan bantuan. Berhubung Tzu Chi telah memiliki relawan di berbagai negara, para relawan dapat memanfaatkan sumber daya setempat dan menghimpun tetes demi tetes cinta kasih untuk memberikan bantuan.
Dahulu, Tzu Chi juga berawal dari akumulasi tetes demi tetes donasi kecil, yaitu semangat celengan bambu. Kini semangat celengan bambu ini telah disebarluaskan di seluruh dunia dan diterapkan di berbagai negara untuk menolong warga kurang mampu dan orang-orang yang sulit untuk bertahan hidup.
Inti sari Lentera Kehidupan_tayang 06 November 2020:
聞法而知長慧命
Jiwa kebijaksanaan bertumbuh setelah mendengar Dharma
信人有愛己無私
Yakin bahwa setiap orang memiliki cinta kasih dan diri sendiri tidak memiliki pamrih
師徒相伴鋪大道
Guru dan murid saling mendampingi untuk membentangkan jalan yang lapang
利益眾生報佛恩
Membawa manfaat bagi semua makhluk dan membalas budi luhur Buddha
Youtube dengan Bahasa Indonesia Subtitle : https://youtu.be/hY5Tb7-JlrQ
Youtube with English Subtitle : https://youtu.be/r0SCgv1UqZ0
www.lenterakehidupan.com