Lentera Kehidupan – 11 Maret 2020
Disiarkan di Stasiun Televisi Cinta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib; 22.15 wib
線上精進續慧命
Menumbuhkan Jiwa Kebijaksanaan dengan Mengikuti Kebaktian Daring
Sinopsis:
Kemarin ialah hari kebaktian Tzu Chi. Di 148 titik di 30 negara dan wilayah, kebaktian dalam jaringan diadakan secara bersamaan dan diikuti oleh lebih dari 21.060 relawan. Dari relawan cilik hingga relawan lansia, semuanya mengikuti kebaktian dengan tulus. Yang paling senior sudah berusia 103 tahun.
Di Myanmar, Tzu Chi memiliki kantor baru. Seorang pengusaha Taiwan di Myanmar menyumbangkan pabriknya. Di sana sudah ada anggota Tzu Ching, relawan muda, dan relawan paruh baya. Hingga dua hari lalu, renovasi masih berlangsung. Kemarin, mereka membersihkannya dahulu dan menggunakannya sebagai ladang pelatihan.
Tidak peduli berada di ladang pelatihan di daerah mana, beramai-ramai atau seorang diri, semuanya dapat berkumpul dalam jaringan. Bukankah pemandangan seperti ini terlihat sangat harmonis? Intinya, dalam sehari dapat melihat begitu banyak ketekunan, semangat, dan kekuatan cinta kasih, Master sungguh sangat tersentuh.
Intisari Lentera kehidupan_tayang 11 Maret 2020:
線上精進續慧命 Menumbuhkan jiwa kebijaksanaan dengan mengikuti kebaktian dalam jaringan
聞法共修雲來集 Mendengarkan Dharma dan melatih diri bersama-sama
十方道場齊心念 Orang-orang di berbagai ladang pelatihan menyatukan hati dan tekad
匯聚眾善祈祥和 Menghimpun kebajikan orang banyak dan mendoakan keharmonisan
Youtube dengan Bahasa Indonesia Subtitle : https://youtu.be/v0IJf9yuXN0
Youtube with English Subtitle : https://youtu.be/q7xqNCNRGl0
www.lenterakehidupan.com