Lentera Kehidupan – 9 Maret 2020
Disiarkan di Stasiun Televisi Cinta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib; 22.15 wib
真情關懷齊齋戒
Tulus Mencurahkan Perhatian dan Bervegetaris Bersama
Sinopsis:
Meski wabah COVID-19 sangat menakutkan, tetapi kita bisa melakukan antisipasi dengan meningkatkan kewaspadaan. Setiap orang hendaknya melindungi diri sendiri, menjaga kebersihan lingkungan, mengikuti arahan para ahli, serta saling memperhatikan, mengasihi, dan menghibur.
Selain mengantisipasi penyakit fisik, menenteramkan hati juga sangat penting. Jika takut atau panik secara berlebihan, orang-orang mungkin akan mengalami serangan panik, depresi, fobia, atau gangguan psikologis lainnya. Jika demikian, konsekuensinya sungguh tidak terbayangkan. Jadi, sangat penting untuk tetap tenang.
Master sangat bersyukur kepada para insan Tzu Chi yang menyambut seruan Master untuk bervegetaris. Saat ini, demi melindungi diri, pola makan vegetaris ialah yang teraman.
Selain mengonsumsi makanan yang bersih, yaitu makanan vegetaris, kita juga perlu menjaga kemurnian hati. Kita harus senantiasa mengingatkan diri sendiri untuk bertutur kata baik, berbuat baik, dan berpikiran baik. Asalkan semua orang tulus dan bermawas diri, maka kekuatan cinta kasih ini pasti bisa menenteramkan hati orang-orang sekaligus menahan perebakan wabah kali ini.
Inti sari Lentera Kehidupan_tayang 09 Maret 2020:
自我防護守規矩
Waspada dan melindungi diri sendiri dengan mengikuti arahan para ahli
真情發露互關懷
Saling memperhatikan dengan cinta kasih yang tulus
呼籲齋戒齊響應
Semua orang menyambut seruan untuk bervegetaris
身口意業淨無濁
Menjaga perbuatan, ucapan, dan pikiran untuk melenyapkan kekeruhan
Youtube dengan Bahasa Indonesia Subtitle : https://youtu.be/3omv3_igPK8
Youtube with English Subtitle : https://youtu.be/NXeS7JwxaYM
www.lenterakehidupan.com