Lentera Kehidupan – 6 Juli 2018
Disiarkan di Stasiun Televisi Cinta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib; 22.15 wib
人中之寶護地球
Bodhisattva Lansia Melindungi Bumi
Sinopsis:
Saat berkunjung ke Posko Pendidikan Daur Ulang Neihu, Master melihat kesungguhan hati para relawan dalam melakukan daur ulang. Mereka melakukan daur ulang demi melindungi Bumi dan mengurangi pencemaran. Ada seorang Bodhisattva lansia yang saat jatuh sakit dan diopname di rumah sakit, tetap menyuruh putranya untuk membawakan gunting dan kertas ke rumah sakit agar dia bisa memilah kertas. Keteguhan tekad para relawan daur ulang sungguh mengagumkan.
Master juga mengimbau para Bodhisattva lansia untuk menabung 50 tahun di dalam “bank usia” agar bisa bersumbangsih dengan jiwa muda. Bodhisattva lansia adalah permata. Mereka bisa mengubah sampah menjadi emas. Tanpa menyia-nyiakan waktu, mereka menggunakan sepasang tangan mereka untuk melakukan daur ulang. Master berharap setiap orang dapat meneladani semangat para Bodhisattva lansia.
Jadi, jangan merasa bahwa kaum lansia tidak berguna. Sebaliknya, pengalaman mereka dapat mendatangkan manfaat besar. Setiap orang hendaknya menghormati lansia.
Inti sari Lentera Kehidupan_tayang 06 Juli 2018:
環保菩薩富經驗
Bodhisattva lansia kaya akan pengalaman
能源博士亦稱歎
Profesor yang meneliti tentang energi juga memuji relawan daur ulang
保護地球布清流
Melindungi Bumi dan menyebarkan aliran jernih
人中之寶志不朽
Bodhisattva lansia memiliki tekad yang tak tergoyahkan
Youtube dengan Bahasa Indonesia Subtitle : https://youtu.be/aaiDCtS1KOI
Youtube with English Subtitle : https://youtu.be/F0ahq7xgpkM