Lentera Kehidupan – 20 Januari 2018
Disiarkan di Stasiun Televisi Cinta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib; 22.15 wib
安全第一向前行
Mengutamakan Keselamatan dalam Bersumbangsih
Sinopsis:
Relawan Zhuang A-jin pernah menderita penyakit paru-paru sehingga hanya sebelah paru-parunya yang berfungsi. Meski demikian, dia tetap memikul tanggung jawab sebagai anggota Tzu Cheng. Relawan Zhuang A-jin merupakan Bodhisattva yang tahu bersyukur dan menggenggam kehidupan.
Jangan menyia-nyiakan waktu sehingga kehidupan yang berharga menjadi sia-sia. Kita hendaknya menggenggam kehidupan kita untuk melindungi dan mengasihi Bumi serta menyelamatkan semua makhluk. Dengan bersumbangsih, berarti kita membalas budi orang tua dan semua makhluk.
Dengan melakukan daur ulang, Tzu Chi bukan hanya bisa mengasihi dan melindungi Bumi, juga bisa menolong negara-negara yang dilanda bencana dengan selimut yang terbuat dari daur ulang botol plastik. Selain itu, sumber daya alam juga akan terjaga. Dengan demikian, saat kita terlahir di dunia ini di kehidupan mendatang, kita tetap bisa menikmati sumber daya alam yang berlimpah.
Meski kegiatan daur ulang sangat bermanfaat, tetapi saat melakukan daur ulang, setiap orang hendaknya mengutamakan keselamatan diri. Dalam acara Pemberkahan Akhir Tahun di Aula Jing Si Sanchong, Master mengingatkan para relawan daur ulang untuk mengutamakan keselamatan dan kesehatan.
Inti sari Lentera Kehidupan_tayang 20 Januari 2018:
退而不休恆精進
Giat melakukan daur ulang setelah pensiun
善用生命勿留白
Menggenggam kehidupan agar tidak sia-sia
愛心毛毯送溫暖
Membawa kehangatan dengan selimut cinta kasih
安全第一向前行
Mengutamakan keselamatan dalam bersumbangsih
Youtube dengan Bahasa Indonesia Subtitle : https://youtu.be/kiNmkOR0EC4
Youtube with English Subtitle : https://youtu.be/Sq_9WkUAwVE