Lentera Kehidupan – 21 Juni 2017
Disiarkan di Stasiun Televisi Cinta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib; 22.15 wib
戒慎救災‧愛披寰宇
Menyalurkan Bantuan Bencana dan Menyebarkan Cinta Kasih ke Seluruh Dunia
Sinopsis:
Pada tanggal 2 Juni, turun hujan deras di Taipei yang mendatangkan bencana. Pada malam itu juga, seluruh fungsionaris Tzu Chi berkumpul di Kantor Perwakilan Tzu Chi Neihu. Begitu mendengar bahwa terjadi bencana, mereka langsung menyurvei kondisi bencana. Para relawan konsumsi juga bersiap sedia di sana untuk menyiapkan makanan hangat. Berkat sumbangsih sepenuh hati para relawan, hidup warga dapat kembali seperti sediakala dalam waktu singkat. Warga yang menerima bantuan Tzu Chi sangat berterima kasih dan terharu.
Saat membantu upaya pembersihan di lokasi bencana, ada beberapa relawan yang kaki atau tangannya terluka karena tertusuk paku. Mendengar hal ini, Master pun memanggil staf departemen pengembangan DA.AI Technology ke Griya Jing Si dan memintanya mengembangkan alas sepatu untuk melindungi kaki para relawan dari tusukan paku. Lewat masalah yang dialami, kebijaksanaan dapat bertumbuh. Seiring berlalunya waktu, tubuh manusia akan menua dan melemah, tetapi jiwa kebijaksanaan tidak akan memudar.
Tzu Chi membutuhkan relawan dari berbagai bidang karena ada misi yang membutuhkan tenaga, ada pula misi yang membutuhkan keterampilan dan pengetahuan. Karena itu, sangat penting untuk merekrut lebih banyak relawan. Dengan sumbangsih yang tulus dan kekuatan cinta kasih para relawan, Tzu Chi dapat menolong lebih banyak orang di seluruh dunia.
Inti sari Lentera Kehidupan_tayang 21 Juni 2017:
急難救災誠戒慎
Menyalurkan bantuan darurat dengan tulus dan mawas diri
菩薩招生傳承愛
Merekrut lebih banyak Bodhisattva dunia untuk mewariskan cinta kasih
慈悲科技護安全
Mengembangkan alas sepatu untuk melindungi keselamatan relawan
善法廣傳披寰宇
Menyebarkan ajaran kebajikan ke seluruh dunia
Youtube dengan Bahasa Indonesia Subtitle : https://youtu.be/EMpMmahd2o0
Youtube with English Subtitle : https://youtu.be/JM1ng__kHwE
http://www.lenterakehidupan.com