Lentera Kehidupan – 3 Mei 2015
Disiarkan di Stasiun Televisi Cnta Kasih DAAITV INDONESIA :
Setiap Hari 18.45 wib, Tayang Ulang: 06.15 wib; 08.45 wib

救拔苦難契佛心
Melenyapkan Penderitaan dengan Hati Buddha

Sinopsis:
Di Nepal, para dokter dan relawan Tzu Chi telah memperoleh izin dari pemerintah setempat untuk memberikan pelayanan kesehatan. Para dokter dan perawat setempat juga menyambut bantuan ini dengan baik. Obat-obatan dan peralatan medis adalah yang paling dibutuhkan Nepal saat ini. Berhubung banyak orang mengalami patah tulang, mereka sangat membutuhkan peralatan bedah tulang. Alat-alat ini sedang dikirimkan lewat udara dengan bantuan pihak militer Indonesia.

Kemarin, tim survei bencana Tzu Chi mengunjungi RS Sekolah Medis Kathmandu. Mereka memberikan obat-obatan dan peralatan yang mereka bawa untuk menjalin jodoh baik. Selain itu, mereka juga menemukan daerah untuk membagikan barang bantuan, seperti suplemen nutrisi. Awalnya, mereka berencana hanya akan berada di sana selama seminggu dan akan kembali besok atau lusa. Namun, kini mereka memutuskan untuk tetap berada di sana selama beberapa hari ke depan.

Hari ini, ada satu tim dari Taiwan yang akan berangkat ke Nepal lagi. Tim ini terdiri atas 8 orang dari Taiwan dan Ji Duo dari Amerika Serikat. Besok, tim relawan dari Indonesia juga akan tiba dengan barang bantuan, peralatan medis, dan rumah sakit lapangan yang memiliki ruang bedah steril. Master sangat berterima kasih kepada pemerintah dan pihak militer Indonesia atas kontribusi mereka. Saat terjun ke daerah bencana, para Bodhisattva dapat memahami penderitaan, merasakan ketidakkekalan, dan menyadari bahwa segala sesuatu bersifat semu. Namun, dengan memiliki Dharma yang murni, mereka dapat memancarkan hati Buddha dan mengembangkan potensi untuk melenyapkan penderitaan makhluk lain.

Inti sari Lentera Kehidupan_tayang 03 Mei 2015:

取得醫療許可證
Tim medis Tzu Chi telah memperoleh izin praktik di Nepal

展開膚慰及義診
Memberikan penghiburan dan pelayanan medis

匯聚眾善無國界
Menghimpun kebajikan tanpa memedulikan batas negara

救拔苦難契佛心
Menyatu dengan hati Buddha dan melenyapkan penderitaan

Nonton di Youtube : http://bit.ly/1DRyPc3